Wednesday, October 21, 2009

Laporan. . Lagi dan lagi

Huff!! Entah apa salahku yah!

Perasaan aku gag makan yang sembarangan, n gag jajan yang aneh2. Lhoh2. . bkn2, bukan salah makan.

Baru kali ini aku ngerasa ngerjain laporan tiap minggu, sampe malem lagi. blogger-emoticon.blogspot.com

Akibatnya :
1> Jarang posting (update blog)
2> Ngantuk deh
3> Gag bsa maen2 lagi skrng n nyantai2
4> Boros uang bwat bli bolpen ma kertas
blogger-emoticon.blogspot.com

Udah gtu bnyk masalah lagi. .

Akann Teeettaapppiiii. . . . . Spirit

Meskipun badai dan angin puting beliung seakan-akan terjadi dalam hari-hariku ini (lebay mode on). Tetapi aku yakin klo itu semua akan mendatangkan kebaikan bagi yang percaya kepada-Nya. Ingat ayat

1 Korintus 10:13 Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya.

Itu semua harus dinikmati karena itu adalah PENCOBAAN-PENCOBAAN yang BIASA. .

Jika saat ini anda sedang mengalami suatu masalah dan anda dihadapkan pada suatu keputusasaan. Maka berserahlah pada Tuhan, bahwa Ia tak kan pernah terlambat untuk menolong anda.

Gbu


tunggu2. . perasaan tadi tuh aku mao curhat, tp og jadi nulis renungan gini yah??

ya sudah lah!!

Have a nice day. .


dashite
Read More..

Sunday, October 4, 2009

Sebuah Cerita dari Panti Asuhan “Harapan”, Bawen.

1 Petrus 4:8a, Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain

Jumat, 25 September 2009.


Pagi itu, ketika jam menunjukkan kira2 jam setengah 9 klo gag salah kami berdelapan, (David Prasetya, Dheni Indra, Eko Chandra Wijaya Lim, Gabriella Oshinawati, Martinus Maslim, Selly..... , Sendy Hargianto, dan tentu saja jangan dilupakan saya sendiri : Jeremia Kevin M. M.), pergi ke suatu tempat dimana bagi saya, saya benar-benar menemukan banyak nilai yang bisa diambil dan dimaknai dalam kehidupan ini. Apakah nama tempat itu?? Penasaran kan?? Amazed


Tempat itu adalah Panti Asuhan “Harapan” yang ada di Bawen, kota setelah Ambarawa dan sebelum Semarang (bnr gag seh? Pokoknya di BAWEN lah intinya). Kira2 (lagi) jam 11 kami sampai di dpn pintu dan langsung dibukain pintu ma 2 anak dan masuklah mobil kami ke sana, sampe deh akhirnya. .





Langsung 7 dus yang berisi makanan, tepatnya kue, diturunkan dari mobil dan diserahkan ke pengurus yang ada di sana, beserta uang. Setelah menunggu sebentar, langsung deh dateng anak2 kecil yang lucu2 dan elok nian rupanya menghampiri kami. Kira2 30-an anak (percaya aj lah kata pengurus di sana, katanya emg waktu itu cuma ad 30 anak, tp ya aku gag ngitung lah, jd gag taw pastinya brp blogger-emoticon.blogspot.com ), soalnya yg laen pada mudik, aslinya ad 100-an.


Begitu kumpul, keliatannya situasi dah kondusif bgtu leat mereka duduk di tikar rapi. Setelah beberapa lagu dinyanyikan (tepatnya setelah 1 lagu aja lhoh), situasi menjadi berubah. Ada apa gerangan?? Entah ada apa juga, tiba2 anak2 itu beberapa ada yang lari2 sendiri, kejar-kejaran, ad yg berantem. Pokoknya inti dari semuanya adalah beberapa anak gag duduk lagi seperti tadi. Jadinya harus diatur supaya duduk lg kaya tadi dan ternyata. . . . . SUSAH banget bwat ngatur mereka. Huhuhuhu blogger-emoticon.blogspot.com


Dan acara yang awalnya mao nyanyi2, akhirnya yang mao nyanyi ikut nyanyi, yg mao melakukan yg laen ya gpp jga. Dan akhirnya acara yang ditunggu2. . Foto2. hahahaha =D. Berhubung jadwal mereka jam 12 adalah makan siang, jadi anak2 kecil yang lucu2 dan elok nian rupanya tadi makan siang dan langsung tidur habis itu. . Artinya sampai disitulah perjumpaan kami dengan mereka. . Huhuhuhuhu. . so sad blogger-emoticon.blogspot.com


Eittss. . Bukan berarti perjalanan selesai, perjalanan di lanjutkan ke suatu kamar, dengan 3 kasur. Dan saat itu pandanganku langsung tertuju ke arah 2 sosok yang terbaring lemah di sana. Yang pertama adalah seorang wanita yang terkena penyakit polio, dan yang kedua adalah seorang wanita juga yang sepertinya sarafnya terganggu. Dan mereka berdua hanya bisa tidur di tempat tidur saja. Tapi yang paling penting mereka TIDAK kecewa sama Tuhan, mereka percaya bahwa Tuhan punya rencana yang terbaik dalam hidup mereka. Hebatnya lagi, mereka membaca Alkitab setiap hari, dan selalu percaya dan berharap kepada-Nya. Dari mereka saya sadar bahwa saya ini merupakan orang yang sangat-sangat beruntung. Soalnya saya masih dikasih anggota tubuh yang lengkap, bisa jalan2, tinggal di rumah, pokoknya dengan keadaan yang jauh lebih baik dari mereka. Tapi mereka saja dengan segala keterbatasan dapat terus semangat, pantang menyerah. Saya sendiri kadang kala mudah menyerah, malas melakukan suatu hal, saya jadi bisa menghargai hidup ini lebih baik lagi. Clap


Setelah itu kami jalan2 lagi dan melihat anak2 yang ada di panti tidur siang dengan pulasnya, eh2 bukan. . tidur siang dengan bantal tepatnya. . Dan saat melihat mereka tidur, akhirnya aku dapet pelajaran lagi, yaitu ternyata mereka tuh klo tidur diem ??? ?? blogger-emoticon.blogspot.com


Kami mengunjungi tempat orang2 jompo. Nah di sana kami berkenalan dengan 2 orang nenek yang bernama Maria (84 tahun) dan Mariam (70-an tahun). Mereka sangat senang tinggal di sana karena mereka diurusi dengan baik, dan setelah ngobrol2 dan nyanyi2 bersama mereka kami menuju mobil kami lagi kembali setelah sebelumnya mampir dulu di ruang balita dan melihat bayi2 lucu Hot Lovers Ada yang lagi tidur tapi msh ngedot. Ada yang tidur tapi matanya ½ melek, pokoknya lucu2 deh mereka smuanya.



Habis itu. . Pulang deh. . =) bener2 sebuah pengalaman yang tak terlupakan di hari itu.



blogger-emoticon.blogspot.comSungguh Tuhan itu baik =Dblogger-emoticon.blogspot.com


dashite
Read More..

Friday, September 18, 2009

Mesin ATM yang Aneh. .

Serius, nih mesin ATM aneh bgt, kayanya sentimen ma aku. . Mao taw keanehannya?? Baca deh

***


2 hari yang lalu, aku jalan2 ke amplas. Sampailah di suatu toko yang pengen banget aku beli jaketnya, nah sialnya toko itu lagi memasang discount 20% all itemMoney Lovers. Kenapa sialnya? Soalnya aku jadi beli jaket seharga Rp 88.000,00. . Hahahahha blogger-emoticon.blogspot.com

Nah karena abis beli tuh jaket, aku mao ngambil uang di mesin ATM, pertama aku ke mesin pecahan Rp 100.000,00. Berhasil ngambil, abis itu rencanaku mao ngambil uang Rp 50.000,00 di mesin pecahan Rp 50.000,00. Begitu aku masukin kartu ATM, trus masukin PIN, abis itu kan keluar nominal berapa nominal uang yang mao diambil. Tapi ternyata gag ada Rp 50.000,00, aku cancel kan. Entah kenapa layar mesinnya tetep aja gag ganti2, trus kartunya gag kluar2. .

Aku tunggu, akhirnya keluar juga pelan2, bgtu aku tarik kartunya eh ma mesinnya ditarik lagi ke dalem. Abis itu keluar lagi, dan pas aku tarik lagi kejadiannya sama. Lagi2 kartu itu kluar pelan2, dan ditarik lagi ma mesinnya. Nah. . Kali ini kartunya gag kluar lagi dan ada tulisan "Waktu mengambil kartu anda telah abis, silahkan hubungi cabang BCA terdekat". Nah lo. blogger-emoticon.blogspot.com.

Abis itu aku tanya ke informasi dan dikasih deh nomer telponnya. Berhubung itu kartu ATM bukan atas namaku, tp atas nama mamaku, jadi diurusin deh ma mamaku. .

Dari kejadian ini bisa diambil kesimpulan bahwa :
  1. Mesin ATM bisa marah klo qta gag jadi ambil uang dengan cara menelen kartu ATM qta.
  2. ATM pecahan Rp 50.000,00 gag ngeluarin uang Rp 50.000,00 doank.
  3. Jangan beli barang yg lagi promo soalnya ntar kartu ATM qta bsa ketelen.
  4. Jangan percayai kesimpulan-kesimpulan di atas
sekian. .

dashite Read More..

Monday, September 14, 2009

Libur Lebaran

Akhirnya hari ini mulai libur lebaran, tentunya setelah bernego-nego dgn dosen yg harusnya ngajar hari ini, liburlah jurusanku. Aslinya hari ini ada pelajaran Fisika (diganti tugas), B.ing (dosen males masuk kayanya), jengg.. jengg. . libur deh akhirnya. .Clap

Enaknya liburan ini ngapain ya?? Ada usul??Amazed

Intinya nikmati liburan, trus waktu masuk. . Minta oleh2 temen2. . sip

met libur lebaran bwat smuanya. .

Mohon maaf dan lahir batin juga mohon oleh2nya (halah!) =p



dashite Read More..

Monday, September 7, 2009

The Final Destination


Nah2. . baru aj tadi sore tepatnya jam 15:55 aku ma temen2ku yg totalnya 6 orang nonton film ini. mao taw reviewnya?? baca dunk!!

***
Film ini diawali oleh adegan balap mobil, yang singkat cerita terjadi kecelakaan karena awalnya ada obeng yang nyangkut di satu mobil dan parahnya sampai menewaskan 52 orang. Sempet aku kira itu beneran, tapi seperti film2 Final Destination laennya, bahwa klo awal kejadian itu gag "bener2" terjadi karena itu adalah suatu penglihatan. Dan bener, itu cuma penglihatan dan hasilnya ada 7 orang yang selamat. Horee. . blogger-emoticon.blogspot.com. Jgn seneng dulu, karena tepat setelah selamat ada ban mobil yang jatuh dari atas dan menimpa kepala seorang wanita, dan aahhhh. . . kepalanya putus blogger-emoticon.blogspot.com. Dileatin lg keadaan badan yg masih gerak2. . astaga

Nah. . film berlanjut (ya eya lah. . mana endingnya cepet bgt), tokoh utama (lupa neh namanya, sebut sana TU ) mulai dapet penglihatan2 yg menunjukkan cara mati dari penonton yg selamat di awal film itu menurut susunan tempat duduk mereka di arena balap mobil. Pertama si cewek yg kejatuhan ban mobil itu, kedua TU melihat bahwa ada Konon, kalau salah satu penonton itu terhindar dari kematian, yg laen juga bakal selamat dan gag mati. Trus gmn kelanjutannya?? Apakah semuanya mati?? Ato semuanya hidup?? Hayoo. . penassaran kan?? makanya tonton di bioskop terdekat. . Clap

***
Nilai yg bsa aku ambil adalah waktu mereka mencoba menghindari takdir Tuhan, mereka tuh sbnrnya gag bsa menghindarinya. Tp qta hanya bsa mencegahnya ato menundanya. Itu seperti kata2 dari TU di akhir film. Dan bgtu leat film ini, ak jd nyadar klo emg manusia tuh sbnrnya klo Tuhan mao bisa "bunuh" (serem amat bhsnya. .) manusia tuh gampang bgt lewat bencana2 ma kecelakaan gtu. Tapi Tuhan gag mao ngelakuin itu semua. Dia bgtu baek ma qta smua. Terutama yg bikin inget ma kebaekan Tuhan tuh waktu adegan di Mall yg bioskop beneran, bisa aj aku waktu jalan2 ke Amplas Tuhan ngelakuin smua itu. Tp dia pengen setiap umatnya bwat bertobat dan mencari dia, karena dia tlah menyelamatkan kita. .

Gbu ^^ blogger-emoticon.blogspot.com

dashite
Read More..

Wednesday, September 2, 2009

Gempa !! (lagi?)

Yah bener bgt. . kemaren tepat pukul 14:55 (tepat gag seh?), terjadi gempa heboh dan keras bgt (lebay mode on) di sebelah barat daya Tasikmalaya, tepatnya 30m di bawah permukaan laut dengan kekuatan 7,3 SR. Menurut berita, gempanya terasa same Bali. . gila2.

Jam sgtu, aku lg baca majalah HAI di rumah tercnta. Dan tiba2 dapet sms dari temen di Jogja yg bunyinya kira2 kaya gini seingetku "Oy, pada ngerasa gempa gag?". Karena gag ngerasa ap2 ya aku jawab "Gag tuh". Aneh kan?? Setelah itu aku leat TV, dan astaga. . ternyata ad gempa gede. . Dan ada gambar di Malioboro, org2 pada keluar jalan karena ngerasa gempa. Dan saat itu aku ngerasa aneh, kenapa aku gag ngerasa gempa?? Entah kenapa aku yakin ini ad campur tangan Tuhan. Gag taw juga alasannya ap. .

Di TV One, aku melihat ada seorang ibu2 yang sedang hamil, turun dengan susah payah dari lantai yang cukup tinggi di wilayah perkantoran di Jakarta. . Kasihan bgt leat dia, tapi lebih kasihan lagi ketika saya mendengar adanya korban jiwa dari peristiwa ini. Setelah malemnya bru diketahui ternyata gempa ini memakan korban di daerah Cianjur karena rumahnya roboh. Nah sebenarnya, dapat diambil kesimpulan menurut pendapatku. Tuhan tuh pengen manusia2 inget lagi kepada-Nya. Gag melakukan ap yg melanggar perintahNya. Secara skrng ini makin bnyk tindak kejahatan di sekitar kita.

Trus gmn qta menanggapinya? Gampang. . Leat aj sekeliling kita, berbuat baek lah pada mereka. Bagi qta yg terbiasa memperhatikan hidup qta sendiri, dan ngerasa klo hidup org laen itu urusannya mereka, itu adalah persepsi yg salah. Teruslah melakukan ap yg baik, dan saya teringat sebuah pesan yg setiap hari digalakkan oleh salah satu radio yang berbunyi "Sudahkah anda berbuat baik hari ini?"

Gbu ^^

dashite
Read More..

Friday, August 21, 2009

Cosmo Vs Rizuki

Malem ini, tepatnya 25 menit lagi dari jam di laptop ini saat tulisan ini mulai ditulis, akan terjadi pertarungan antara pemenang season 3, Rizuki dan pemenang season 4, Cosmo. Jujur. . Semuanya telah mengalahkan jagoanku semua ,blogger-emoticon.blogspot.com Bayu Gendeng ma Ivan. . Huhuhuhu. Jadi bingung mao dukung sapa. Tapi entah emg aku gag suka yg berbau fakir, jadi aku dukung Rizuki deh. .



faktanya. . ternyata waktu itu aku ketiduran, jadi gag nnt. . hahaa. . kelanjutannya jadi gag taw. . hohohohow

sorry all.

dashite Read More..

IF (Inisiasi Fakultas)

Akhirnya baru aja tadi sore selesai juga Inisiasi Fakultas yang aku jalani dari tanggal 19 Agustus 2009 kemaren. Clap

Intinya, tugas-tugas yang diberikan tidak seberat waktu Inisiasi SMA. Tapi tugasnya meskipun sedikit, butuh pemikiran karena isi tugasnya adalah Essay, dan Resume bukan membawa barang yg aneh2. .

Biasalah, yg namanya Ospek itu ad seksi yg bentak2 para peserta Ospek tentunya, masa bentak2 panitia laen. . nah yg menarik, ternyata seksi AK (seksi yg bentak2), itu terkenalnya bukan maen setelah mereka selesai membuka kedok mereka menjadi tidak galak lagi. . Hebat2. .

Yah berhubung bingung mao nulis apa, yg pasti setelah selesai IF ini, entah kenapa aku jadi pengen jadi panitia taon depan. Moga2 taon depan kepilih jadi panitia. . ^^


Dan besok gag terasa dah puasa. . Tapi aku gag puasa. Intinya selamat menjalankan puasa bagi teman-teman yang merayakannya. Tetap semangatSpirit


dashite
Read More..

Wednesday, August 12, 2009

Akibat Maen Badminton di Taman Puri Indah

Perhatian : Semua cerita dan foto di bawah ini merupakan kisah nyata hasil karya penulis dan bukan rekayasa. . Jika sakit berlanjut hubungi dokter blogger-emoticon.blogspot.com


Oh yah, ini merupakan seri laen dari pengalamanku yang sebelumnya di postingan Oh My Shuttle Cock. Selamat menikmati (Jahat bgt seh, masa "Menik" mati diucapin selamat)

***

1 bulan kemaren, aku liburan di Jakarta. Tepatnya di rumah keluargaku yang ada di Puri Indah, Jakarta Barat. Nah, di deket rumah ada suatu taman yang banyak pohon dan kebetulan ada gawang kecil buat futsal. Berhubung aku sukanya badminton, jadi beberapa kali aku maen badminton di sana sama adekku. Karena banyak pohon, jelas yang namanya shuttlecock itu bakal sering nangkring di atas pohon, tapi biasanya cepet diambil dengan cara "Sandal Attack"Spirit , yaitu melempar sandal ke atas pohon untuk menjatuhkan shuttlecock itu.




Suatu hari, ketika lagi asik2nya maen, kali ini shuttlecock-nya tidak nyangkut di pohon biasa, tapi di suatu pohon yang mirip cemara, tapi rantingnya keras dan tinggi. Itu tuh yang di gambar ada putih2nya.

Seperti biasa jurus "Sandal Attack" aku gunakan, tapi setelah berkali-kali mencoba, shuttlecock itu masih aja ada di atas pohon. Dan sialnya, sandal merah "Reebok" justru ikut naek ke atas pohon.

Setelah mikir2, dan tiba2 aku melihat ada suatu alat yang biasa digunakan untuk menampung sampah yang bahasa kerennya "serok" di bawah pohon.



Hmm. . Ideku untuk meminjam sebentar serok itu-pun muncul. Kali ini jurusku sedikit di update menjadi "Serok Attack". Setelah beberapa kali, bukannya shuttlecock itu yang turun ke bawah. Tapi Serok itu malah ikut2an naek ke atas pohon.

Astaga. . blogger-emoticon.blogspot.comPohonnya hebat bgt tuh.

Aku tidak menyerah sampai di situ. Jadi aku balik lagi ke rumah (dengan hanya memakai 1 sandal tentunya) dan ngambil semacam tongkat pramuka untuk menurunkan kedua benda yang ada di atas pohon tersebut. Setelah melalukan seperti atlet "Lempar Lembing", dan akhirnya. . . Jeng. Jenngg. Jeeenngg. . Tongkat itu-pun ikut naek ke atas pohon. Gubrak . . blogger-emoticon.blogspot.com Sayang fotonya gag jelass jadi gag aku upload. Tapi serok yang sebelumnya naek, jatuh juga (Fiuhh..).

Dengan sedikit perjuangan setelah itu, akhirnya semua benda itu (tongkat, sandal, ma shuttlecock) jatuh ke tanah. . Horee. menari Clap

Coba klo serok itu gag jatuh, pasti tukang taman yang biasa bersihin taman bingung. Ilang kemana tuh serok. Bisa2 dikira dicuri penunggu pohon dan dibawa naek ke atas. Parahnya, bisa masuk ke majalah "Misteri". Trus diwawancarai kesaksian warga sekitar. Bisa masuk majalah harusnya aku. . Hahahablogger-emoticon.blogspot.com lebay mode on pagi2 gini. .

dashite
Read More..

Tuesday, August 4, 2009

Hah!! Mbah Surip meninggal??

Itulah pertanyaan pertama yang terlintas di otakku bgtu melihat status Facebook teman yang berbunyi "Mbah Surip bergitu cepat kau meninggalkan kami". . Dan setelah bertanya, memang Mbah Surip telah meninggal dunia kemarin. Hi5 Emoticon

Pertama kali aku taw mengenai sosok Mbah Surip ini ketika acara perpisahan kelasku kemarin di Kaliurang.



Suatu pagi ketika baru saja bangun tidur, dan aku masih tidur-tiduran di kasur. Di ruangan luar ada temanku yang sudah bangun dan menonton TV yang saat itu adalah acara musik. Beberapa saat kemudian, terdengar sebuah lagu yang lain daripada biasanya. Liriknya kebanyakan diulang-ulang dan berbunyi "Tak gendong kemana-mana", saat itu aku berpikir masa lagu kaya gini bisa terkenal seh?!?

Setelah beberapa hari, baru aku taw klo yang nyanyi lagu itu adalah Mbah Surip, sesosok kakek tua yang memiliki tawa khas "HahahHhahHhahaha. . .", dan saat itu aku sadar bahwa pemikiranku tentang lagu "Tak Gendong" sebelumnya salah. Faktanya lagu ini menduduki chart minimal 10 besar tangga lagu di beberapa acara musik di Indonesia. Bahkan kabarnya setelah diundang manggung di sana-sini, menjadi tamu di acara-acara TV, pendapatannya sekitar 4 miliar lebih. Bahkan kalau tidak salah, Mbah Surip akan membeli Helikopter pribadi. Tapi sehari-hari yah dia tetap memakai bajunya itu, tidak membeli baju-baju mahal. Dan dia juga tetap minum kopi hitam. Itulah kesederhanaan khas Mbah Surip.

Awalnya, dia merantau ke Jakarta dari Mojokerto dengan harapan dapat mencukupi kebutuhan keluarga.. Awalnya dia merintis karir dari 0 dengan hanya mengamen di jalan, jadi tukang pijat. Namun sekarang, dia telah menjadi artis fenomenal di Indonesia ini yang pasti semua kalangan mengenalnya.

Mbah Surip, dengan tawa khasnya, dengan kesederhanaannya, dia mampu menginspirasiku bahwa sebenarnya untuk mencapai sukses tidak diperlukan suatu hal yang rumit, dan besar. Tetapi hanyalah suatu hal yang kecil dan unik yang membawa dampak yang besar bagi orang lain.

Kini, Mbah Surip telah meninggal dunia. Namun semangat kesederhanaan yang dibawa oleh beliau selama hidup di dunia ini akan menginspirasi banyak orang. .



I Love you full, Mbah Surip! !

Hi5 Emoticon_ Hi5 Emoticon_Hi5 Emoticon_Hi5 Emoticon


dashite
Read More..

Kembali Posting. .

Hai2 smuanya. . Hi5 Emoticon

Entah dah brp taon yah blog ini gag kebuka? ? (lebay mode on)

Hahahahaa

Yang pasti mulai postingan ini, saya akan mencoba untuk kembali ke jalan yang benar dengan cara ketik REG benar. . Lhoh2. . bukan2. . Yang bener saya akan mencoba untuk sering mengupdate blog ini kembali, istilahkan akan kembali menghidupkan blog ini setelah beberapa waktu lalu mati (ya ampun, gmn nasib anak2nya yah?)

Pastinya Hi5 Emoticon, kalau tidak mao anak cucu anda menyesal, buka trus blog ini mulai sekarang. Huhuhuhuy


dashite
Read More..

Monday, May 25, 2009

The Rocker



Film ini awalnya dimulai dengan penampilan sebuah grup Rock yang sudah terkenal. Seusai konser, mereka ditawari sebuah kontrak yang akan membuat mereka terkenal, tetapi drummer band mereka (Fish) harus di-"buang".

Beberapa tahun kemudian, Matt saudara dari drummer tersebut, akan bermain di sebuah acara di sekolahnya. Saat itu band mereka (A.D.D.) hanya terdiri dari 3 orang dan membutuhkan 1 orang drummer, karena sudah menyerah utnuk menemukan drummer pengganti, maka Matt meminta Fish untuk menjadi drummer band-nya. Karena sudah lama tidak bermain drum, pada saat acara itu Fish bermain terlalu energic dan bukannya pujian yang diterimanya, tapi penonton yang kecewa.

Setelah berjanji akan membuat A.D.D. menjadi band terkenal, Fish masuk lagi ke dalam band itu dan berhasil mewujudkan mimpi tersebut. Dan semakin hari, semakin terkenal-lah A.D.D. Sampai suatu kali A.D.D. diminta untuk menjadi band pembuka di konser band yang membuang Fish dulu.

Apakah Fish bersedia untuk bermain sebagia band pembuka bekas band yang membuangnya? Silahkan cari tahu sendiri dengan menonton film-nya...

***
Secara keseluruhan, film ini ringan ceritanya. Konflik dalam film ini juga tidak rumit2, yah memang dasarnya ini adalah film comedi seh... Hehehe

Lagu dalam film ini bagus2, menurutku lagu2nya membuat orang langsung suka bgtu pertama kali denger. Baguslah secara keseluruhan.. Meskipun ada beberapa kekurangan, yaitu ceritanya kurang rumit sedikit (terlalu sederhana). Dan mudah ketebak gtu, meskipun endingnya gag ketebak... hehehe

rating 7,5/10

dashite
Read More..

Thursday, May 14, 2009

Kecewa Dengan Siaran Piala Sudirman 2009 Kemarin

Awalnya, waktu ada berita Global TV mau nayangin Piala Sudirman (klik di sini), aku dah seneng bgt. Karena sebelumnya gag ada stasiun TV manapun yang nayangin pertandingan Piala Sudirman antara Indonesia Vs Jepang atau Indonesia Vs Korea. Padahal pertandingan kelas dunia yang dipelopori oleh Indonesia sendiri, tetapi kenapa tidak dari babak awal pertandingannya disiarkan?

Kemarin sore aku merasa akhirnya harapanku untuk menonton Piala Sudirman 2009 terwujud. Awalnya aku berharap bisa menonton pertandingan dari pemain badminton favorite-ku, Greysia Polii. Tapi entah atas pertimbangan apa, Global TV bukannya menayangkan game ke-4 dan ke-5 ketika saat itu Indonesia sudah kalah di 2 partai sebelumnya. Hal itu memastikan Indonesia di peringkat kedua.

Atas kebijakan tidak menayangkan game ke-4 dan game ke-5 dan setelah itu Global TV menayangkan film, aku jadi tidak bisa melihat aksi dari Greysia Polii. Hal itu cukup membuatku kesal, dan aku hanya bisa melihatnya melalui Livescore dari satu situs yang menyediakannya (klik di sini).

Apakah karena sudah pasti kalah Global TV tidak mau menayangkannya? Bisa dilihat berapa banyak penonton yang kecewa yang memiliki masalah yang sama dengan saya?

Hal ini bukan hanya pertama kalinya, kemarin sewaktu kalau tidak salah ada pertandingan Indonesia Open atau Singapura Open (jujur saja saya lupa), salah satu stasiun TV juga memotong pertandingan yang baru saja berlangsung. Saat itu lebih parah, karena dipotongnya di tengah pertandingan berlangsung.

Kalau hal semacam ini terus dipelihara, bagaimana bisa Indonesia maju khususnya di bidang Olahraga jika minat masyarakat Indonesia akan olahraga tidak disalurkan dengan baik? Salah satu caranya dengan menonton pertandingan olahraga apapun.

Bukankah lebih baik disiarkan suatu pertandingan yang baik terselenggara daripada disiarkan pertandingan suatu olahraga yang suporternya rusuh?


sekian

dashite
Read More..

Tuesday, May 12, 2009

Meet Dave

Rating 7,5/10

Awalnya, karena melihat film ini dibintangi oleh Eddie Murphy, aku langsung pengen nonton karena film sebelumnya "Norbit", itu lucu. Jadi menurut perkiraanku ini juga lucu. Sebelum menonton flm ini, aku bertanya-tanya maksud tulisan "Eddie Murphy in Eddie Murphy"di bagian bawah... Pasti juga pada bingung kan? Nah baca sampe bawah... Pasti nanti terjawab pertanyaan ini. blogger-emoticon.blogspot.com



Film ini diawali dengan jatuhnya sebuah meteor sebesar bola baseball ke rumah seorang single parent (ibu saja, Gina), tepatnya di kamar Josh (anak dari Ibu tersebut). Dan tentu saja meteor itu disimpan oleh Josh.

Beberapa saat kemudian, terlihat sebuah benda asing yang besarnya jauh lebih besar dari meteor yang jatuh sebelumnya, dan benda asing ini tepat jatuh di depan Patung Liberty. Ternyata benda yang jatuh itu adalah sebuah pesawat luar angkasa yang berbentuk orang (Eddie Murphy) yang di dalamnya terdapat kru2 pesawat luar angkasa yang kaptennya adalah Eddie Murphy sendiri. Jadi terjawablah pertanyaan di atas tentang "Eddie Murphy in Eddie Murphy". Kenapa pesawat luar angkasa itu jatuh di Bumi?

Karena kru pesawat yang berasal dari planet lain itu kehilangan sumber energi yang berupa meteor yang jatuh sebelumnya. Jadi misi dari pesawat luar angkasa yang jatuh dan berbentuk Eddie Murphy (yang untuk selanjutnya disebut "Dave") adalah mengambil kembali meteor tersebut. Banyak ulah konyol yang terjadi yang disebabkan oleh kru dari dave itu sendiri, seperti minum saus tomat, mengusir kucing, minum air, dll.

Apakah Dave berhasil menemukan Meteor itu dari Josh? Lihat kelanjutan ceritanya dalam film ini.

Secara keseluruhan, film ini cukup menghibur, banyak adegan lucunya. Tetapi tidak hanya kelucuan, ada juga beberapa adegan yang romantis. Tetapi over all, film ini cocok ditonton oleh semua umur dan sangat menghibur.

Selamat menonton film ini.

dashite

Read More..

Monday, May 11, 2009

Accu Motor

Huhuhu... blogger-emoticon.blogspot.com Seperti kalian baca judul di atas, hari ini aku mengalami kejadian yang kurang baik. Sampai-sampai aku harus berjuang bertahan hidup (lebay mode on)..


Pagi ini, matahari kembali terbit seperti biasa (iya lah). Karena hari ini acara di sekolahku adalah hanya mengembalikan buku yang dipinjam, jadi aku ke sekolah baru jam 8 pagi. Setelah 2 m dari rumahku aku ngerasa kok motor-ku ada yang aneh ya. Biasanya kalau stang motorku lurus, pasti motornya lurus, tapi kok ini kaya gag seimbang ya? Feeling-ku langsung melihat ban depan motorku, dan ternyata... ban motorku kempes, untungnya bisa dipompa, jadi murah lah...

Sampai di sekolah, aku langsung mengembalikan buku. Singkat cerita, hari itu aku mau mengganti accu (aki.. Bukan dalam artian kakek lhoh) motorku. Berhubung tempat servis-nya deket ma Amplas, jadi sambil nunggu proses penggantian aku olahraga di Amplas (baca:ngepump). Karena hari ini adalah hari Senen, jadi jadwal sekolahku pakai seragam, untuk mengantisipasi aku dikira bolos sekolah, aku sudah mempersiapkan ganti dan sudah ganti si sekolah. Nah begitu selesai, aku langsung ke tempat servisnya, dan mbak kasirnya memanggil mekanik di tempat servis itu dan langsung ngomong

"Mas, ini harus diganti (duh, lupa aku nama yang harus diganti apa. Sebut saja "acc") acc-nya. Karena voltase accu-nya melebihi batas. Gimana?"



Karena aku gag donk apa2 tentang motor, dengan polosnya aku tanya "Trus gimana mas?"blogger-emoticon.blogspot.com

"Ya ini diganti... Mau sekarang apa besok?" tanya mas mekaniknya

"Kalau mau diganti bayar berapa?" tanyaku sambil mikir uangku yang ada di dompet, paginya aku dikasih uang sama ibuku Rp 100.000,00 buat ganti accu.

"Rp 87.500,00" setelah mas mekaniknya liat2 di komputer

"Ya uda diganti aja sekarang. Sekalian bayar sekarang aja, biar cepet!" jawabku tenang karena di dompetku ada uang Rp 100.000,00


Ketika aku menuju ke kasir, dan sesaat sebelum aku duduk di kursi deket meja kasir, aku melihat angka Rp 207,500,00.

"Lha kok mahal?"blogger-emoticon.blogspot.com pikirku dalam hati dan langsung berpikir positif "Ah... Mungkin itu salah tulis..."


Kata pertama yang diucapkan oleh mbak yang jaga kasir sungguh membuatku serasa tertabrak bis bertingkat 7 (gimana ya itu?), kata2 itu adalah "Semuanya Rp 207.500,00" blogger-emoticon.blogspot.com


Dengan merogoh2 tempat persembunyian uangku di dompet akhirnya aku menemukan uang Rp 100,000,00 lagi. Jadi dengan sangat berat hati aku memberinya uang Rp 210.000,00. Hal pertama ketika diberi kembalian yang aku lakukan bukan mengambil uang kembaliannya, tapi langsung melihat kuitansinya. dan ternyata yang dimaksud "acc" seharga Rp 87. 500,00 itu belum termasuk accu yang aku ganti seharga Rp 110.00,00. Gubrak... blogger-emoticon.blogspot.com. Aku kira totalnya Rp 87.500,00, ternyata belum termasuk ganti accu-nya.

Setelah saat itu aku berhasil membuang uang Rp 87.500,00 tanpa pikir panjang...

Setelah dari tempat servis aku ke tempat rentalan DVD, karena hari ini deadline mengembalikan jadi aku ya ke sana. Di tengah jalan aku mendapat teknik sense-ing yang langsung ingat pada celana sekolahku. Entah kenapa perasaanku langsung jadi deg-degan gtu, aku ngerasa belum masukin celana sekolahku waktu ganti di sekolah. Dan bener banget, waktu di tempat rentalan DVD aku lihat tas-ku dan celana itu tidak ada. Duh... Gimana ini? Padahal kalau gag salah itu satu2nya celana SMA-ku, karena emang SMA-ku cuma pake seragam 1 hari, yaitu hari senen.

Pesan dari penulis, teliti sebelum membeli. Dan yang paling penting kalau penulis tidak sempat posting2 lagi itu karena mencari celana penulis yang ketinggalan di parkiran motor sekolah penulis. Hehehe blogger-emoticon.blogspot.com

dashite

Read More..

Template by:
Free Blog Templates