Wednesday, August 12, 2009

Akibat Maen Badminton di Taman Puri Indah

Perhatian : Semua cerita dan foto di bawah ini merupakan kisah nyata hasil karya penulis dan bukan rekayasa. . Jika sakit berlanjut hubungi dokter blogger-emoticon.blogspot.com


Oh yah, ini merupakan seri laen dari pengalamanku yang sebelumnya di postingan Oh My Shuttle Cock. Selamat menikmati (Jahat bgt seh, masa "Menik" mati diucapin selamat)

***

1 bulan kemaren, aku liburan di Jakarta. Tepatnya di rumah keluargaku yang ada di Puri Indah, Jakarta Barat. Nah, di deket rumah ada suatu taman yang banyak pohon dan kebetulan ada gawang kecil buat futsal. Berhubung aku sukanya badminton, jadi beberapa kali aku maen badminton di sana sama adekku. Karena banyak pohon, jelas yang namanya shuttlecock itu bakal sering nangkring di atas pohon, tapi biasanya cepet diambil dengan cara "Sandal Attack"Spirit , yaitu melempar sandal ke atas pohon untuk menjatuhkan shuttlecock itu.




Suatu hari, ketika lagi asik2nya maen, kali ini shuttlecock-nya tidak nyangkut di pohon biasa, tapi di suatu pohon yang mirip cemara, tapi rantingnya keras dan tinggi. Itu tuh yang di gambar ada putih2nya.

Seperti biasa jurus "Sandal Attack" aku gunakan, tapi setelah berkali-kali mencoba, shuttlecock itu masih aja ada di atas pohon. Dan sialnya, sandal merah "Reebok" justru ikut naek ke atas pohon.

Setelah mikir2, dan tiba2 aku melihat ada suatu alat yang biasa digunakan untuk menampung sampah yang bahasa kerennya "serok" di bawah pohon.



Hmm. . Ideku untuk meminjam sebentar serok itu-pun muncul. Kali ini jurusku sedikit di update menjadi "Serok Attack". Setelah beberapa kali, bukannya shuttlecock itu yang turun ke bawah. Tapi Serok itu malah ikut2an naek ke atas pohon.

Astaga. . blogger-emoticon.blogspot.comPohonnya hebat bgt tuh.

Aku tidak menyerah sampai di situ. Jadi aku balik lagi ke rumah (dengan hanya memakai 1 sandal tentunya) dan ngambil semacam tongkat pramuka untuk menurunkan kedua benda yang ada di atas pohon tersebut. Setelah melalukan seperti atlet "Lempar Lembing", dan akhirnya. . . Jeng. Jenngg. Jeeenngg. . Tongkat itu-pun ikut naek ke atas pohon. Gubrak . . blogger-emoticon.blogspot.com Sayang fotonya gag jelass jadi gag aku upload. Tapi serok yang sebelumnya naek, jatuh juga (Fiuhh..).

Dengan sedikit perjuangan setelah itu, akhirnya semua benda itu (tongkat, sandal, ma shuttlecock) jatuh ke tanah. . Horee. menari Clap

Coba klo serok itu gag jatuh, pasti tukang taman yang biasa bersihin taman bingung. Ilang kemana tuh serok. Bisa2 dikira dicuri penunggu pohon dan dibawa naek ke atas. Parahnya, bisa masuk ke majalah "Misteri". Trus diwawancarai kesaksian warga sekitar. Bisa masuk majalah harusnya aku. . Hahahablogger-emoticon.blogspot.com lebay mode on pagi2 gini. .

dashite

1 comment:

  1. nice artikel sob ^_^ oiya sekalian ngasih tau tolong rubah alamat link ane yang lama http://ad4msan.blogspot.com menjadi http://www.ad4msan.com tolong ya sob, atas kerjasamanya terima kasih >.<

    ReplyDelete

Commentnya...

Template by:
Free Blog Templates