Friday, April 24, 2009

UAN+Pengumuman UM-UGM 2009

Akhirnya selesai juga UAN yang cukup membuat aku pusing gara2 Matematikanya yang lumayan susah. Tapi pelajaran laen seh ya beres lah... hehehe blogger-emoticon.blogspot.com

UAN kemaren dimulai hari Senen 20 April dan dibuka dengan Bahasa Indonesia dan Biologi sampai Kimia, Jumat 24 April 2009. Dari ke-6 mata pelajaran yang diujikan ada 1 yang buat aku berkesan, yaitu Bahasa Inggris. Kenapa? karena aku mengerjakan soal UAN Bahasa Inggris itu sampai berdarah-darah. Ini bukan lebay, tapi emang berdarah beneran. Bukan lagi "dapet" lhoh, tapi gara2 waktu tinggal setengah jam lagi tiba2 aku ngerasa ada yg aneh dengan hidungku, aku ngerasa seperti ada ingus yang mau keluar. Tapi aku sadar bahwa aku saat itu gag pilek, setelah aku usap pakai tangan, tiba2 ada darahnya.blogger-emoticon.blogspot.com Langsung aku ambil tisu di meja yang emang saat itu aku membawa tisu buat alas menghitamkan LJUN karena tangaku basah. hehehe.

Kalau soal yang laen gag kejadian lagi tuh mimisan waktu UAN, mungkin ini bisa jadi rekor MURI, "siswa yang mimisan saat mengerjakan UAN".blogger-emoticon.blogspot.com Yang buat aku kecewa UAN tahun ini adalah tak lain dan tak bukan Soal Matematikanya susah, bukan aku aja yang bilang tapi temen satu angkatannya bilang susah juga. Duh ada apa dengan soal Matematika? padahal soal Fisika yang selama ini aku takutkan, ternyata gampang. Tapi aku seneng ma pengawasnya yang gag terlalu buat peserta ujian tegang... Thanks!

***

Bertepatan dengan selesainya UAN, malamnya tepat diumumkan pengumuman UM UGM, dari jam 10 aku sudah siap di depan laptop dan menunggu pengumuman via internet. Lagi asik2nya nunggu eh ternyata pengumumannya ada yg udah taw lewat sms, tapi aku tetep sabar dan gag seru klo taw duluan.

Akhirnya begitu aku liat jam tepat menunjukkan pukul 12.00, aku membuka web um.ugm.ac.id tapi kok blun ada ya? Dan aku baru sadar ternyata jam di kamar itu kelebihan 15 menit, artinya saat itu baru jam 11.45. Dan setelah memastikan jam-nya bener, aku buka web UGM dan akhirnya memasukkan nomor peserta. Begitu halamannya terbuka, perasaan lega langsung menyelimutiku. Aku keterima di Fakultas Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian... Gag sia2 perjuangaku belajar buat persiapan UM UGM.
Akhirnya keterima juga di UGM... leganya, UAN selesai, UGM keterima. Tinggal nunggu UAS ma pengumuman UAN nih.blogger-emoticon.blogspot.com

dashite
Read More..

Wednesday, April 15, 2009

Clover Field, Film tentang Monster yang Berbeda


Bentar lagi UNAS... Tidak... blogger-emoticon.blogspot.com

Awalnya di sekolah, aku direkomendasikan temenku buat nonton film "Knowing" yang katanya bagus banget dan menyeramkan tentang bencana-bencana gtu. Karena saat itu jujur saja hanya ada sedikit uang di dompetku (baca:gag punya uang), jadi aku berencana buat ke rentalan film saja, hanya bermodalkan Rp 9.000,00 sudah bisa menonton 5 film dengan format DVD, coba nonton di bioskop hari biasa Rp 15.000,00. Jadilah aku pergi ke sana sepulang sekolah, itung2 mencari bahan refreshing sebelum UNAS. Hehehe. blogger-emoticon.blogspot.com

Sampai di sana aku mencari film yang direkomendasikan oleh temanku tadi, berhubung aku tuh orangnya agak pelupa, jadi aku lupa judulnya yang aku inget cuma ada kata "menyeramkan". Aku cari-cari dan akhirnya nemu film yang kayanya bener nih film itu yang judulnya "Clover Field", aku jadi gag ragu2 lagi karena di cover depannya ada tulisan menggunakan Bahasa Inggris yang artinya "menyeramkan", jadinya ya sudah aku meminjam film tersebut dan 4 film lainnya (Step Up 2, Center Stage, Dragon Ball Evolution , dan Madagascar 2 : Escape from Africa). Bermula dari salah minjem karena kelupaanku itulah akhirnya aku menonton film "Clover Field" ini. blogger-emoticon.blogspot.com

***

Cerita dimulai dengan tokoh Rob yang akan pergi ke Jepang dan teman-temannya membuat rencana untuk mengadakan pesta perpisahan di apartemennya. Saudara Rob, Jason, diminta untuk merekam semua acara dalam handy cam agar Rob dapat melihatnya sewaktu di Jepang nanti. Tetapi Rob justru menyerahkan kamera tersebut kepada Hud, dan dari situlah Hud mulai merekam setiap peristiwa.

Sewaktu Rob pulang ke apartemennya, dia dikejutkan oleh sambutan dari teman-temannya dan dari situlah dimulai pesta perpisahannya. Di tengah-tengah pesta, tiba-tiba terjadi gempa bumi, menurut berita di TV, pusat gempa bumi tersebut terjadi depan apartemen Rob, tepatnya di pelabuhan kapal yang sampai membuat sebuah kapal terbalik. Karena ingin melihat peristiwa tersebut, semua teman-teman Rob naik ke atas apartemen dan mereka dikejutkan karena banyak semburan api menuju ke mereka, dan gempa bumi pun semakin kencang. Karena situasi yang panik mereka keluar ke apartemen. blogger-emoticon.blogspot.com

Di depan apartemen mereka dikejutkan dengan jatuhnya Kepala Patung Liberty di depan mereka dan hal itu disebabkan oleh makhluk raksasa yang tidak jelas bentuknya blogger-emoticon.blogspot.com. Situasi menjadi semakin panik dan semua warga dievakuasi dengan cara menyebrangi jembatan untuk ke kota lain. Jadi Rob, Jason, Hud, Marlena, dan Lily berjalan ke jembatan tersebut. Di tengah jembatan, mantan pacar Rob (Beth) mentelfon Rob dan katanya dia masih di apartemennya dan tidak bisa bergerak, karena Rob berhenti berjalan di jembatan Jason yang sudah di depan terus berteriak meminta Rob terus jalan. Sialnya ketika naik ke bagian atas jembatan, monster itu memukul jembatan hingga rubuh tepat mengenai Jason, dan meninggallan Jason, adik Rob yang sangat berarti bagi Rob. Tentu saja Rob tidak bisa menolong Jason karena jembatannya rubuh dan dia harus lari ke pinggir.

Peristiwa tersebut justru membuat Rob semakin ingin menyelamatkan mantan pacarnya. Sehingga dia tidak menuruti pihak militer yang meminta semua warga untuk pergi mengevakuasi diri, tetapi dia justru berjalan ke pusat kota, tempat dimana monster tersebut berada. Lalu, apakah Rob berhasil menyelamatkan mantan pacarnya? Dan apakah monster tersebut berhasil dibunuh? Tontonlah film ini dan rasakan sensasi menonton film dengan sudut pandang yang berbeda

***

Mengapa saya katakan dengan sudut pandang yang berbeda? Karena dari awal film, film ini ditonton bukan dari sudut pandang kamera utama (dalam artian kamera yang dioperasikan oleh kru film), tetapi seperti yang saya tulis di atas bahwa Hud merekam semua peristiwa dalam film ini menggunakan handy cam-nya. Jadi penonton dibawa untuk menikmati film ini dengan sudut pandang yang dilihat dari tokoh utama. Penonton dapat merasakan setiap ketegangannya seolah-olah penonton ikut bermain dalam film ini dan mengalami setiap kejadiannya. Inilah yang membuat unik film "Clover Field", tidak hanya di awal film penonton melihat film ini dari sudut pandang "handy cam", tetapi sampai akhir film. Bahkan ending film ini yang cukup membuat orang penasaran karena sifatnya yang "menggantung".

Saya rekomendasikan film ini sangat bagus ditonton karena terdapat pesan moral, yaitu banyak pilihan nilai yang dialami oleh tokoh utama, Rob harus memilih pilihan diantara 2 pilihan yang susah. Dari situ kita bisa belajar bagaimana memutuskan untuk mengambil suatu keputusan yang sulit. Dan ceritanya mudah dipahami karena mengalir dan setiap ketegangannya tersaji begitu bagus dan enak untuk dinikmati. Jadi, tunggu apa lagi? Buruan tonton film ini.blogger-emoticon.blogspot.com

Mohon doa-nya moga2 bisa ngerjain soal UNAS besok tanggal 20 April 2009 dengan benar dan lancar. blogger-emoticon.blogspot.com

dashite
Read More..

Wednesday, April 8, 2009

UM UGM 2009

Minggu, 5 April 2009. Hayoo ada apa? Hmm... Apa ya? Pemilu Legislatif masih 2 hari lagi, UAN masih 15 hari lagi, duh apa y? Yang bener ada UM UGM yang serentak berlangsung di 9 kota, klo gag salah. Yups... Pagi2 aku sudah bangun jam 6 padahal aku malemnya tidur jam 12, karena aku blajar (Wih.. tumben blajar!). blogger-emoticon.blogspot.com

Untuk UM UGM kali ini aku mempersiapkannya dengan keras, karena Hari Sabtunya sekolahku meliburkan diri karena untuk mempersiapkan UM UGM. Jadi dari pagi sampai malem aku blajar trus dengan keringat yang menetes dan darah yang terus mengalir (ya iya lah) aku blajar giat. Pagi2 jam setengah 7 akhirnya aku berangkat dari rumah menuju ke kampus "Biru".

Aku kebagian ruangan B Fakultas Biologi, yaitu Lab. Biodas bawah timur, jadi begitu nyampai aku langsung menuju ke ruangannya itu dan begitu melihat ruangan masih dikunci, aku menunggu di luar sampai akhirnya pengawas ujian berdatangan dan masuk ke ruangan, baru aku mau mengikuti mereka, pengawasnya langsung berkata
"Tunggu sebentar, jam 7.15 baru boleh masuk"

Aku lihat HP-ku dan ternyata jam masih menunjukkan pukul 07.00, ya sudah aku nunggu 15 menit tepat di depan pintu lab. Aku sempat melihat dalemnya dan aku terkejut karena itu beneran lab dengan meja keramik kotak2 putih kecil2. "Gawat nih aku gag bawa alas, nanti kalau LJK-nya bolong gmn?" Kekhawatiranku langsung hilang begitu aku melihat ada clipboard di atasnya. Fuih.. blogger-emoticon.blogspot.com

Sesi pertama hari itu adalah tes Kemampuan IPA, yang terdiri dari Matematika IPA, Kimia, Fisika, dan Biologi. Waktu mengerjakan soal itu aku sempet ragu2 ketika mengerjakan soal Kimia dan Biologi. Di tengah2 aku mengerjakan soal Kemampuan IPA, keramik kotak2 putih kecil2 yang ada di mejaku ternyata tidak kencang, dan ketika aku menggeser tangan, keramiknya itu jatuh dan suaranya keras sekali

"Pppraaannkk..." Tentu saja semua peserta UM di ruangan itu mendengar dan melihat ke belakang, aku pura2 saja tidak tahu dan terus melihat ke soal. Pura2 gag bersalah gtu... hahahablogger-emoticon.blogspot.com

Dan akhirnya selesailah sesi pertama, dan istirahat. Waktu istirahat aku langsung di sms ma temen2ku yang ikut juga UM UGM, dan istinya smua sms itu berbunyi "Bisa gag?". Setelah membalas smua sms, aku berniat untuk duduk dan makan roti, baru aku memegang roti dan mau memakannya, bel sudah berbunyi yang artinya harus masuk ke ruangan lagi. Walah... blun sempet makan uda suruh masuk ya sudah aku minum air putih saja yang lumayan dingin.

Efek dari aku minum air dingin itu berakibat ke hidungku. Ada apa dengan hidungku? Sebenernya dari beberapa hari lalu aku sudah terkena pilek. Dan tentu saja peserta UM UGM hari itu di ruangan lab. Biodas bawah timur akan mendengar suara seorang peserta UM UGM di pojok kanan belakang mengeluarkan suara "Sssrrruuuttt... Ssssrrrooottt"blogger-emoticon.blogspot.com. Duh aku bener2 tersiksa saat itu dengan menahan ingus agar tidak keluar dari hidungku. Awalnya aku menghibur diri, ini kan hanya 2 jam, tapi ternyata aku melupakan ternyata masih ada tes potensi selama 1 jam, jadi totalnya 3 jam. Huhuhu

Mungkin ini agak sedikit jorok, karena suatu kali ingusku tidak bisa ketahan dan keluar begitu saja, duh aku kan panik nanti kalau kena LJK kan basah, jadi aku memutuskan untuk mengelapnya di kaki meja lab. ruangan tersebutblogger-emoticon.blogspot.com

Dan akhirnya selesailah semua tes-nya dan aku pulang dengan perasaan yang lega, dan masih bisa tenang dibandingkan waktu aku tes SIMAK UI. Beda bgt soalnya, lebih gampang yang UM UGM. ^^

Sekarang tinggal nunggu tanggal 25 April 2009 untuk pengumuman, wish me luck guys/girls!blogger-emoticon.blogspot.com


Gb^^

dashite Read More..

Pegumuman SIMAK UI

Selesai juga akhirnya segala tes masuk universitas yang aku ikuti, terakhir ya kemaren Minggu, 5 April 2009 yaitu UM UGM. Awalnya tanggal 4 April 2009, hari pengumuman SIMAK UI, aku mikir liatnya besoknya aja habis tes UGM, karena nanti supaya gag drop mentalnya. Tapi berhubung aku penasaran, ya sudah aku buka website dari kampus "kuning" tersebut.

Setelah membuka dan memasukkan nomor peserta ujian. Dan ternyata... muncul tulisan "Maaf, anda belum dapat diterima di Universitas Indonesia" yah dari awal aku uda gag yakin seh kan aku jawabnya gag yakin, dan soalnya susah2. Saat itu aku iseng2 menulis nomor peserta acak dari ruanganku dan nomor laen sampai beberapa puluh kali, dan ajaibnya tidak satu pun ada yang keterima. Wih... serem bgt nih saringan masuknya. blogger-emoticon.blogspot.com

Kebetulan aku saat itu juga OL di FB, dan tanya2 ma temen satu skolahku yang daftar juga dan ternyata mereka gag ada yang keterima. Sampai sore-nya aku ketemu temenku di pameran dan katanya ada temenku yang namanya Tommy, keterima UI Komunikasi. Awalnya aku mikir "Ya jelas kan komunikasi gampang, paling cuma berapa persen passing grade-nya". Begitu aku pulang ke rumah aku liat daftar passing grade UI.
Wogh, ternyata komunikasi tuh 45%, lebih tinggi dari Arsitek 41%. Aku langsung mikir kok bisa yah dia keterima. Aku pun tidur dengan diliputi rasa bingung. blogger-emoticon.blogspot.com

Senin paginya, setelah ngomong2 ma temen, ternyata si Tommy itu keterimanya bukan komunikasi S1 UI, tapi cuma D3, hah, pantes aja. Dengan begitu terdapat suatu rekor bahwa satu sekolahku dan temen2 yang aku kenal yang daftar S1 UI gag ada yang keterima. Jangan Gila Donk... blogger-emoticon.blogspot.com


dashite
Read More..

Wednesday, April 1, 2009

Ujian Praktek Praktikum!

Yap... dari tanggal 31 Maret lalu, dimulailah perjuanganku dalam ujian praktek praktikum pelajaran Kimia. Malamnya tentu saja aku belajar menghafalkan cara kerja yang banyak bgt dan pembahasan. Setelah membaca-baca aku entah kenapa dari 8 praktikum, aku pengen dapet percobaan larutan penyangga karena paling gampang pembahasannya tetapi praktikumnya agak lama. Paginya aku dan teman-teman belajar dulu di sekolah, dan ketika guru kimiaku memanggil siswa yang gelombang kedua, aku dan teman-temanku yang gelombang kedua masuk lab kimia. Hari itu dibuka dengan doa yang dipimpin oleh aku sendiri. blogger-emoticon.blogspot.com

Setelah itu proses pengambilan undian, ketika aku berjalan ke meja tempat mau mengambil undian, tiba2 ada kertas undian yang tertiup angin dan seakan-akan menghampiri aku. langsung saja aku mengambil kertas itu, dan membukanya. Ternyata aku dapet nomor 4, yaitu percobaan mengenai kesetimbangan kimia. Wah, ternyata aku dapet yang gampang banget hari itu. Pertama dicampurkan 2 tetes larutan KSCN dan 2 tetes larutan Fe(Cl)3 ke dalam 25 ml air suling dan diaduk. Setelah itu dibagi kedalam 5 tabung reaksi, 1 sebagai pembanding dan 4 lainnya diberi perlakuan. Setelah selesai, aku mengambil teh dan melakukan pengenceran dan dibandingkan hasilnya dengan larutan yang tadi. Setelah selesai, aku menunjukkan hasilnya pada guru kimiaku, dan beruntung sekali guru kimiaku langsung menyuruhku membuat laporan di luar dan sebelumnya membereskan meja. Sementara teman-temanku masih sibuk, aku sudah selesai dan tinggal mencuci alatnya.




Saat aku mencuci alat-alat, tragedi pun terjadi. Saat itu ada 4 pipet, sebut saja pipet 1-4. Nah ketika aku mencuci pipet, dari awal aku berinisiatif untuk melepas karet yang ada di atas pipet. Jadi dari pipet 1-3 tidak ada masalah, sampailah pada pipet ke-4. Entah kenapa perasaanku jadi gag enak waktu saat terakhir mencuci pipet itu. Dan bener banget, ketika aku mau melepas karet di atas pipet ke-4 itu, tiba2 ada sepotong kaca yang ikut tertarik, atau dengan kata lain pipetnya pecah...blogger-emoticon.blogspot.com. Aku bingung harus ngapain saat itu, aku diem sejenak di tempat mencuci, dan akhirnya aku balik lagi dan bilang kepada guruku bahwa aku memecahkan pipet. Mulai saat itu aku menjadi tidak konsen lagi. Dan setelah semuanya beres aku menulis laporan di luar.

Ketika aku menulis laporan, tiba-tiba guruku datang dan bertanya :

"Tadi teh-nya kamu buang ya?" tanya guruku
"Lhoh, teh yang mana ya?" jawabku bingung
"Teh yang percobaan tadi, sekarang kok tidak ada. Yang terakhir kamu kan?" tanya guruku lagi
"Iya bu." jawabku lagi dengan tambah bingung
"Kamu minum kali" Sahut temanku
"Oh iya buk, tadi kebuang! Hahaha" jawabku dengan polos dan sambil ketawa2
"Ya sudah" kata guruku sambil ketawa juga

Wah gara2 pecahnya pipet itu aku jadi gag konsen dan jadinya lupa sampai2 air teh yang buat praktikum aku kira air yang sudah kotor dan aku buang.blogger-emoticon.blogspot.com

Setelah selesai mengumpulkan, aku merupakan siswa yang paling cepat pulang pertama dalam sesi itu. Dan selesailah praktikum kimia yang bisa dibilang sukses.

***

Hari kedua adalah Fisika yang bertepatan dengan hari "April MOP". Ini dia yang paling aku takuti, bukan karena takut dikerjain ma guruku, tapi karena rumusnya banyak dan pertamanya aku kira harus hafal tabel pengamatan. Jadi malamnya aku belaja menghafalkan tabel pengamatan dari 8 percobaan. ternyata paginya setelah aku tanya2 dengan teman, tabel praktikum itu sudah diketahui dan tinggal mengisi, langsung deh aku nyesel karena semaleman ngapailinnya susah banget. blogger-emoticon.blogspot.com

Seperti kemarin, aku berharap hari ini dapet praktikum Gerak Parabola karena sederhana dan mudah, ketika mengambil undian aku mendapat tumbukan. Yang aku takutkan dari praktikum ini adalah nanti gambar grafik bola setelah terjadi tumbukan ada yang gerak parabola, sehingga menganalisisnya dengan menggunakan gerak parabola. Dan apa yang aku takutkan itu seolah-olah menjadi doa yang dikabulkan Tuhan. Grafik yang terbentuk adalah dua grafik gerak parabola. Sial banget aku, karena ini sama saja dengan percobaan gerak parabola di kali dua tingkat kesusahannya blogger-emoticon.blogspot.com. Akhirnya dengan mengeluarkan segala kemampuanku dan tenaga dalamku (lhoh!) untuk menghitung setiap rumus yang banyak. Dan hari itu aku menjadi siswa nomor dua yang terakhir selesai. Akhirnya jerih payahku menghitung momentum kedua bola, dan segala usahaku menghasilkan hasil yang GAGAL, karena aku tidak berlakunya hukum kekekalan momentum yang seharusnya tujuan dari praktikum ini adalah membuktikan hukum kekekalan momentum. blogger-emoticon.blogspot.com Sudahlah daripada aku stress, aku pulang ke rumah dan bersiap menghadapi ujian praktek Biologi.

Hari itu Tuhan emang baek banget, karena aku meminta dapet gerak parabola, dikabulkan ma Tuhan dengan 2 gerak parabola + tumbukan yang cukup membuat aku menjadi "gila". blogger-emoticon.blogspot.com

***

Tepat hari ini adalah ujian praktek Biologi, karena ingin balas dendam karena kegagalan-ku dalam ujian praktek fisika kemarin, hari ini aku belajar dengan sungguh2. Mulai dari menghafal preparat akar, dan batang dari tanaman dikotil dan monokotil, preparat bawang merah dan daun Rhoe discolor, dll.

Dan ketika aku masuk dan mengambil undian, aku mendapat meja yang di atasnya ada daun dikotil. Aku uda seneng karena ini gampang banget kalau suruh nyari preparat batangnya. Setelah menjawab soal dan saatnya melakukan pengamatan, eh ternyata bahan yang dimeja diganti ma guruku menjadi akar jagung. Wah akar jagung kan kecil, aku dengan susah payah memotongnya dan setelah 4 kali melakukan pengirisan, akhirnya aku berhasil menemukan preparat yang bagus dan diamati di bawah mikroskop. blogger-emoticon.blogspot.com

Lalu aku menyusun laporan dan menjawab pertanyaan pun aku lakukan dengan mantap. Setelah aku keluar aku mikir ulang sebuah pertanyaan jaman SD, tadi akar jagung itu bener tunggang apa serabut yah? Dan aku tadi sih nulisnya akan tunggang. Dan setelah tanya2 ma temenku ternyata akar jagung itu bener serabut. Aduh2... aku salah tadi waktu landasan teori dan aku gag sadar. Tapi gpp lah, masa ujian dapet 100, kan aku gag enak (ngeles mode on).
Langsung deh aku pulang dan bersiap menghadapi ujian Jerman besok yang tinggal ngapalin dialog... Lalalalala... blogger-emoticon.blogspot.com



Oh iya, juga mohon doa-nya buat besok minggu aku akan mengikuti UM-UGM. Semoga bisa berjalan dengan lancar.

dashite

Read More..

Template by:
Free Blog Templates